PELAIHARI, Banuapost.co.id- Kepala Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Tanah Laut berkomitmen mendukung program Pemerintah Kabupaten setempar, termasuk memberikan kepastian hukum terhadap tanah yang dimiliki masyarakat.
Hal ini diungkapkan Kepala Kantah Tala. Hj Endah Nurcahya usai menghadiri Rapat Paripurna Istimewa Pengumuman Penetapan Pasangan Calon (Paslon) Terpilih Bupati dan Wakil Bupati Tala Masa Jabatan 2025-2030 di Gedung DPRD Tala, Selasa (14/1).
Seperti diketahui. pasangan H Rahmat Trianto – H Muhammad Zazuli sudah ditetapkan KPU Tala sebagai pemenang Pilkada 2024 dalam Rapat Pleno Terbuka di Balairung Tuntung Pandang beberapa waktu lalu.
“Kami berkomitmen mendukung kegiatan pemerintahan bupati terpilih yang ada kaitannya dengan pertanahan. Termasuk mengamankan aset-aset Pemkab Tala,” katanya.
Sampai saat ini. Kantah Tala sudah menjalankan kerjasama dengan pemerintah Tala melalui Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPR-P) dalam penerbitan sertipikat Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).
Kantah Tala bersama pemerintah dan Pengadilan Negeri Pelaihari juga berkolaborasi dalam penerbitan sertipikat pengganti melalui Program Kijang Mas Tala.
Kantah Tala juga mengucapkan selamat atas terpilihnya pasangan H Rahmat Trianto dan H Muhammad Zazuli sebagai Bupati dan wakil bupati periode 2025-2030. (zkl/foto: ist)