PELAIHARI, Banuapost.co.id– Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Tanah Laut (Tala), Jumat (17/1) menertibkan lapak pedagang buah musiman di trotoar Kompleks Perkantoran Pemerintah setempat, jimgga banyak pedagang yang meninggalkan perlengkapannya begitu saja di lokasi berjualan.
Selain meninggalkan buah jualannya dengan ditutup terpal, pedagang juga seenaknya meninggalkan perlengkapan berjualannya di dalam parit di depan kantor-kantor yang dijadikan lokasi mereka berjualan.
Ulah pedagang tersebut membuat depan kantor terkesan kumuh, padahal mereka sudah diingatkan untuk membersihkan lokasi setelah selesai berjualan. Selain itu masih banyak pedagang buah musiman ini yang tidak taat aturan, mereka membuka lapak saat jam kerja, padahal perjanjiannya usai jam kerja.
Kepala Satpol PP dan Damkar Tala, H Muhammad Kusri, mengimbau kepada pedagang untuk mematuhi aturan yang sudah disepakati, termasuk merapikan lokasi seusai berjualan.
Menurut M Kusri, saat ini kami hanya menaruh imbauan dibarang milik pedagang buah yang ditinggalkan di lokasi, pihaknya meminta pedagang untuk membersihkannya.
“Kalau nanti masih diulang lagi, barang-barang yang berada di lokasi berjualan akan ditertibkan dan diangkut ke Kantor Satpol PP,” kata Kusri.
Kasatpol PP dan Damkar Tala juga berharap pedagang menjaga kebersihan lingkungan, jangan membiarkan sampah berserakan di lokasi yang digunakan untuk mencari nafkah itu. (zkl/foto: ist)