PELAIHARI, Banuapost– Sekretaris Daerah (Sekda) Tanah Laut (Tala), H Dahnial Kifli, Rabu (3/4) mewakili Pejabat Bupati Tala, H Syamsir Rahman, menyerahkan secara simbolis kunci empat unit mobil pemadam kebakaran yang baru kepada Kepala Satuan Satpol PP dan Damkar Tala, H Muhammad Kusri.
Penyerah empat unit mobil pemadam kebakaran itu berlangsung di Balairung Tuntung Pandang, sekaligus buka bersama menyambut hari ulang tahun ke-74 Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) ke-62, HUT Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan ke-105 tahun 2024.
Pj Bupati dalam sambutan tertulis yang dibacakan Sekda Tala berharap semakin bertambah usianya Satpol PP, Satlinmas dan Pemadam Kebakaran terus mampu meningkatkan kualitas diri dan professional dan mampu menjaga kekompakan.
“Berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan penuh rasa humanis dan tingkatkan sinergi dengan aparat keamanan lain,” kata Pj Bupati dalam sambutannya itu.
Pj Bupati juga menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran Satpol PP, Satlinmas dan Pemadam kebakaran atas dedikasi dan pengabdiannya dalam menjaga keamanan, Ketertiban dan ketentraman masyarakat.
Acara buka puasa bersama ini juga ditandai dengan penyerahan bingkisan kepada anggota Satpol PP dan Damkar Tala, Satlinmas dan anak yatim piatu.
Hadir pada buka puasa bersama sekaligus peringatan HUT Satpol PP, HUT Satlinmas dan HUT Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan ini Ketua PN Pelaihari, Ali Sobirin dan beberapa perwakilan Forkopimda Tala dan beberapa kepala SKPD Pemkab Tala.
Sebelum tiba saatnya berbuka puasa disampaikan tausiyah oleh Ustadz Agus Hasan Majester asal Bati-Bati. (Zkl/foto: zkl)