BANJARMASIN, banuapost.co.id– Benda laknat, sabu seberat 200 kilogram, yang disita dari dua pria di parkiran Sienna Inn, Banjarmasin Tengah, dipasok dari negeri jiran, Malaysia.
Soal asal negeri tetangga itu, diungkapkan Kapolda Kalsel, Irjen Pol Nico Afinta, saat meninjau langsung lokasi penangkapan, Kamis (6/8) pagi.
Menurut Irjen Nico, sabu dibawa dua pria dari Kalimantan Utara, melewati Kalimantan Timur, hingga sampai ke Kalsel.
“Ketika itu, Selasa (4/8), kita amankan dua orang,” imbuh Pati Polri bintang dua tersebut.
Sejak Selasa itu, sambung kapolda, sengaja tidak ada ekspose pemberitaan. Namun begitu barang diambil penjemputnya, dua orang lagi kita amankan, sekaligus dengan penyitaan.
“Baru hari ini, Kamis (6/8), kita berhasil mengamankan dua orang komplotan pengedar narkoba lintas negara ini,” tandas Irjen Nico.
Diakui kapolda, pengungkapan kasus ini hasil kerja tim gabungan, yakni Satuan Tugas Khusus (Satgasus) Merah Putih yang dikomando langsung Kapolri dan Kabareskrim Polri. (emy/foto: ist)