PELAIHARI, Banuapost.co.id- Persetala Tanah Laut, masih harus berjuang untuk dapat merebut satu tiket ke babak semifinal Kompetisi Liga 4 Indonesia Zona Kalimantan Selatan. Sementara PS Tapin, Kabupaten Tapin dan Putra Plaosan Kabupaten Banjar, sudah sama-sama mengantongi 6 poin dan memuncaki klasemen masing-masing.
Pada pertandingan kedua grup C, Persenus Banjarmasin menelan kekalahan 1-2 atas tamunya PS Tapin di Lapangan Sepakbola Green Yakin, Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar, Rabu (12/2/2025).
Gol kemenangan tim tamu dicetak Ahmad Faisal di menit ke-23 dan pemain pengganti Ahmad Sainal Bahri di menit ke-83. Sedangkan gol balasan tuan rumah dicetak Akhmad Yoga Maulana disaat injury time babak kedua.

Hasil yang kurang bagus juga diraih tuan rumah Perseka Kandangan yang menjamu Putra Plaosan Martapura di Stadion 2 Desember Kandangan dengan skor 1-2 untuk tim tamu.
Sampai pertandingan kedua Grup C Persetala masih berada di posisi kedua dengan poin 3, sedangkan PS Tapin di puncak klaemen dengan poin 6, Persenus berada diperingkat ke-3 dengan poin 0.
Di Grup D, Putra Plaosan bertengger di puncak klasemen dengan poin 6 dari dua kali main, tempat kedua diduduki Perstab Tabalong dengan poin 3 dan Perseka Kandangan Hulu Sungai Selatan berada di posisi juru kunci dengan poin 0.
Masing-masing kesebelasan sama-sama masih menyisakan dua pertandingan Persetala pada pertandingan ke-3 Grup C akan menjamu PS Tapin di Stadion Pertasi Kencana Pelaihari pada Sabtu (15/2/2025), Pertandingan terakhir Persetala bertandang ke kandang Persenus Banjarmasin tiga hari kemudian.
Sementara untuk top skor saat ini bertengger di puncak pemain PS Tapin, Ahmad Faisal yang sudah mengoleksi 13 gol, Tempat kedua daftar pencetak gol terbanyak ditempati Aris Prasetyo asal Persepan Pagatan, sayangnya Persepan sudah tersingkir di babak penyisihan. (zkl/foto: Ist)